Kamis, 23 Januari 2025 17:53 WIB

​ACT Bagikan Paket Pangan dan Pendidikan di Membalong

Belitung – Aksi Cepat Tanggap (ACT) terus mendistribusikan paket pangan dan bantuan pendidikan ke tepian negeri, melalui program sedekah pangan dan pendidikan tepian negeri.

Kali ini, sebanyak 300 paket pangan dibagikan kepada ratusan kepala keluarga di Desa Gunung Rinting, Kec. Membalong, Belitung, minggu (05/08/2018).

“Paket sembako kita buat dalam kotak, isinya ada beras, minyak sayur, sarden, kecap, dan gula. Alhamdulillah, untuk packing kita dibantu banyak tim relawan disini.” Tutur Dekha, tim implementasi Program ACT.

Program sedekah pangan ini merupakan implementasi dari dana Zakat yang dihimpun dari masyarakat melalui Global Zakat ACT.

ACT berkolaborasi dengan PPI Turki dalam pembagian paket pangan di Membalong. Dalam rangkaian kegiatan bakti sosial yang merupakan salah satu program Mentari dari Turki yang digagas oleh PPI Turki.

Paket pangan ini didapat langsung dari pedagang lokal di Belitung, sebagai bentuk memberdayakan ekonomi masyarakat setempat.

Anto mengaku senang dapat membantu penyediaan paket pangan dalam waktu terbatas untuk masyarakat yang membutuhkan. Bahkan, ia memberikan harga terbaik sebagai bentuk kontribusinya untuk kemanusiaan.

Selain paket pangan, ACT juga memberikan satu paket laptop untuk SD N 16 Membalong, sebagai bagian dari program pendidikan Tepian Negeri.

Kepala SD N 16 Membalong, yang diwakili oleh Pak Mukhsin, wali kelas 6 SD mengaku sangat bersyukur atas pemberian laptop dari ACT. “Dengan adanya laptop ini dapat memudahkan kegiatan belajar mengajar dan pengelolaan administrasi sekolah.” Ujar Pak Mukhsin

“InsyaAllah, ACT akan terus menyampaikan amanah zakat masyarakat baik dalam bentuk pangan maupun pendidikan untuk daerah-daerah perbatasan negeri yang membutuhkan .” Tutup Dekha. (Relase)

Baca Juga :  Jenazah Korban Lion Air JT-610 asal Babar Tiba di Bandara Pangkalpinang
Berita Terkait

Rekomendasi