​Kapolres Pangkalpinang Tinjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat Menumbing 2019

Pangkalpinang – Persiapan pengamanan menghadapi hari raya Idul Fitri 1440 H, Kapolres Pangkalpinang AKBP Iman Risdiono Septana melakukan pengecekan di beberapa lokasi Pos Pengamanan Operasi Ketupat Menumbing 2019, Selasa (28/5)


Didampingi Kabag Ops Kompol Sahbaini dan Kasat Lantas Polres Pangkalpinang AKP Nicodemus Brahmana, rombongan melakukan peninjauan pos pengamanan diantaranya Bandara Depati Amir, Depan Bes Cinema, Pelabuhan Pangkalbalam, Depan Ramayana dan Pasir Padi.


Tak hanya itu, sejumlah titik-titik rawan kemacetan di Pangkalpinang juga dikunjungi langsung. Ini dilakukan untuk memetakan potensi kerawanan dan kemacetan jelang lebaran 2019 ini


“Ada tiga Pos Pam dan dua Pos Yan, Pos-Pos tersebut siap mengamankan kegiatan masyarakat dalam menyambut ldul Fitri,” singkat Kapolres.


Kapolres memastikan untuk pengamanan dan pelayanan,ketiga jenis pos ini juga dimaksimalkan untuk memantau dan mengawasi kemacetan sekaligus meminimalisir aksi kejahatan.


“Pos-Pos ini akan stad by 24 jam untuk menjaga keamanan dan kelancaran dalam berlalu lintas,” tuturnya.


Untuk memaksimalkan keberadaan pos-pos tersebut, juga dilengkapi personel gabungan yang akan membantu petugas kepolisian.


“Kita menurunkan 36 personil serta anggota gabungan lainnya pada Operasi Ketupat Menumbing 2019 ini, dan Polres Pangkalpinang siap mengamankan dan memberikan rasa aman jelang perayaan lebaran” tutup Kapolres. (unt/unt)

Related post

Ketua DPRD Abang Hertza Pimpin Rapat Paripurna Istimewa Kesatu Masa Persidangan Satu Tahun 2023

Ketua DPRD Abang Hertza Pimpin Rapat Paripurna Istimewa Kesatu Masa Persidangan Satu Tahun 2023

Pangkalpinang – Ketua DPRD Abang Hertza, Pimpin rapat paripurna istimewa kesatu masa persidangan satu tahun 2023. Dalam rangka memperingati hari…
Gelar Upacara Peringatan Hari Jadi Kota Pangkalpinang Ke-266 Molen di Penghujung Masa Jabatan

Gelar Upacara Peringatan Hari Jadi Kota Pangkalpinang Ke-266 Molen di Penghujung Masa Jabatan

Pangkalpinang- Pemerintah Kota Pangkalpinang menggelar Upacara Peringatan Hari Jadi Kota Pangkalpinang ke-266 Tahun 2023 yang  bertempat di halaman Kantor Wali…
Hadiri Rakor Pengendalian Inflasi, Mendagri Tiba di Belitung

Hadiri Rakor Pengendalian Inflasi, Mendagri Tiba di Belitung

TANJUNGPANDAN – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI , Tito Karnavian tiba di Bandara H.A.S. Hanandjoeddin, Kabupaten Belitung, pada pukul 09.28…

Leave a Reply

Your email address will not be published.