REPORTASE, Pangkalpinang – Sumber daya manusia memegang peranan penting dalam pembangunan di Pangkalpinang
Keberhasilan pembangunan Kota Pangkalpinang ditentukan salah satunya oleh kualitas sumber daya manusia yang dimiliki daerah.
Demikian halnya dengan Kota Pangkalpinang yang saat ini masih dalam taraf membangun, sangat membutuhkan sumber daya manusia yang berkualitas.
Hal tersebut disampaikan calon wakil dan wakil Walikota Prof. Saparudin MT.PhD bersama Drs.H.Edison Taher saat melakukan kampanye dialogis di perumahan elite Graha Puri, Pangkalpinang pada Sabtu (5/6/2018)
“Indonesia segera menyongsong fase bonus demografi beberapa tahun ke depan. Ini menjadi tantangan apakah kita siap menuju Kota yang maju atau justru sebaliknya, kita semakin tertinggal,” ujar Udin
Ditambahkan guru besar Universitas Sriwijaya ini bahwa bonus demografi merupakan kondisi di mana populasi usia produktif lebih banyak dari usia non produktif.
“Untuk mengantisipasi hal tersebut, agar pemuda/pemudi mempunyai daya saing saya bersama Edison Taher telah mempersiapkan program unggulan untuk mempersiapkan tenaga kerja yang handal,” ucap Udin.
Ditambahkan calon Wakil Walikota Edison Taher, untuk mewujudkan tenaga kerja yang handal dan membuka peluang usaha, calon nomor urut dua (2) ini akan membuat Techno Park.
“Selain menjadi pusat penjualan UMKM, taman Mandara akan dijadikan pusat pelatihan yang bersertifikasi nasionla, agar bila ada perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja kita sudah mempunyai SDM,” Terang Edison.
Pasangan yang di usung Partai PPP dan Gerindra ini, ingin menciptakan SDM yang unggul dan berdaya saing sehingga Pangkalpinang sejajar dengan Kota-Kota di Indonesia.
“Dengan kwalitas ketrampilan yang bersertifikasi, pendidikan yang unggul, akan membawa Pangkalpinang ke arah yang lebih baik,” tutup Edison Taher. (Kentung)