Hari Bumi Plt Bupati Bangka Ajak Giatkan Tanam Pohon

Sungailiat – Plt Bupati Bangka, Drs. Rustamsyah menyerukan untuk menggiatkan penanaman pohon sejak dini demi menjaga kelestarian alam sehingga kedepan menjadi modal utama sebagai bentuk investasi kepada generasi penerus di Kabupaten Bangka khususnya.

“Mari kita menanam walaupun hanya satu pohon Ubi saja karena yakinlah sekecil apapun kegiatan yang kita lakukan pasti akan akan bermanfaat dikemudian hari,” ungkap Plt Bupati Bangka, Drs. Rustamsyah saat memberikan sambutannya dalam Peringatan Hari Bumi 2018 sekaligus Menutup secara resmi Rangkaian Kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2018, Sabtu (21/04/18) di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bangka.

Plt Bupati mengatakan bahwa esensi keberadaan lingkungan merupakan tangggung jawab bersama semua pihak untuk menjaganya dan mengharapkan agar segenap komunitas peduli lingkungan melakukan kerja sama dengan Pemkab Bangka dalam melakukan kegiatan yang ada.

“Kabupaten Bangka memiliki banyak komunitas komunitas Pencinta Lingkungan dan diharapkan agar mereka selalu berkoordinasi dengan Pemkab Bangka melalui Dinas Lingkungan Hidup dalam setiap kegiatan tertentu, dan bahwasanya esensi keberadaan lingkungan merupakan tangggung jawab kita bersama,”harap Plt Bupati.

Sebelumnya Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bangka, Ir. Meinalina menyampaikan bahwa tujuan khusus Kegiatan tersebut sebagai bentuk mengedukasi dalam menggalakan kegiatan bersih sampah sekaligus sebagai salah satu program pendukung terkait Penilaian Adipura 2018.

“Tujuan dari pelaksaaan kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional 2018 dengan Tema Sayangi Bumi, Bersihkan Dari Sampah adalah sebagai bentuk edukasi dalam menggalakan kegiatan bersih sampah sekaligus sebagai salah satu program pendukung terkait Penilaian Adipura 2018 ini,”ungkap Meinalina.

Meinalina menginformasikan bahwa seluruh Item Kegiatan Dalam Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional 2018 di Kabupaten Bangka tersebut sudah berlangsung sejak tanggal 21 Januari 2018 sampai dengan 17 Maret 2018 yang terpusat di kawasan Perkotaan Sungailiat Kabupaten Bangka.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penanaman Bibit Pohon oleh Plt Bupati Bangka dan turut hadir dalam kegiatan tersebut segenap Kepala OPD Pemkab Bangka dan beberapa Guru Pendamping yang membawa siswa-siswa SMA/SMK di Kabupaten Bangka baik yang menjadi pemenang maupun yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan lomba.

Related post

DPRD Pangkalpinang Gelar Upacara Pelepasan Jenazah Riduan Nasrul, Untuk Penghormatan Terakhir

DPRD Pangkalpinang Gelar Upacara Pelepasan Jenazah Riduan Nasrul, Untuk Penghormatan Terakhir

Pangkalpinang – DPRD Kota Pangkalpinang mengelar upacara pelepasan jenazah, Anggota DPRD Kota Pangkalpinang (Fraksi Nasdem) Riduan Nasrul, di ruang Rapat…
Talkshow I-Break Kenalkan Program Gule Kabung ke Kancah Nasional

Talkshow I-Break Kenalkan Program Gule Kabung ke Kancah Nasional

  JAKARTA – Usai meraih penghargaan Excellent Award for Initiative Strategic beberapa waktu lalu, program Gubernur Langsung Eksekusi Kerja Bersama Membangun…
Keberadaan BSIP Dibutuhkan dalam Pengawasan dan Pengawalan Ketersediaan Pangan

Keberadaan BSIP Dibutuhkan dalam Pengawasan dan Pengawalan Ketersediaan Pangan

  PANGKALPINANG – Keberadaan Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Babel, sangat dibutuhkan dalam pengawasan dan pengawalan ketersediaan pangan yang aman…

Leave a Reply

Your email address will not be published.