REPORTASE, Pangkalpinang – Kepolisian Resor Pangkalpinang menggelar Upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kapolsek Taman Sari, Kasat Narkoba dan pelantikan Kasat Intelkam di halaman Polres Pangkalpinang, Selasa (3/4/2018) Sore.
Serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kapolres Pangkalpinang AKBP Iman Risdiono Septana, S.IK yang di ikuti Wakapolres Kompol Nur Samsi, Kabag, Kasat, Bhayangkari serta jajaran.
Pejabat yang diserah terimakan pada kegiatan tersebut adalah, Kasat Narkoba AKP Bagus Krisna Eka Putra, S.IK digantikan oleh AKP Rudolf Sitorus yang sebelumnya bertugas di Direktorat Narkoba Polda Babel, sedangkan AKP Bagus mengisi jabatan sebagai Kasat Reskrim Polres Belitung.
Pergantian juga dilakukan pada kesatuan Intelkam dimana, pejabat sebelumnya AKP Adi Putra SH, MH yang saat ini menjabat sebagai Ketua Senat Pasis Sespimma Angkatan 59 Tahun 2018 digantikan oleh Iptu Navy, S.IK yang merupakan mantan Kapolsek Air Gegas, Bangka Selatan.
Sementara itu, Kapolsek Taman Sari AKP John Pieter Tampubolon beralih sebagai Kasat Lantas Polres Bangka Barat, sedangkan posisi digantikan oleh AKP Junaidi yang sebelumnya bertugas sebagai Kasat Binmas Polres Bangka Tengah.
Kapolres Pangkalpinang AKBP Iman Risdiono Septana ditemui reportasebangka.com mengatakan, bahwa mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan sesuatu yang biasa dilakukan. Selain sebagai kebutuhan organisasi dan pembinaan karir, sertijab juga merupakan penyegaran bagi anggota Kepolisian.
“Saya bersyukur adanya mutasi ini akan menambah kekuatan kita, khususnya jabatan Kasat Intelkam yang sempat kosong karena jelang Pilkada ini tentunya sangat diperlukan Kasat Intelkam untuk melakukan cipta kondisi,” jelas Kapolres.
Upacara serah terima jabatan, dengan lepas sambut yang diikuti oleh Kapolres, Wakapolres, seluruah pejabat Polres, personil, dan Bhayangkari yang digelar di Aula Anton Sujarwo Polres Pangkalpinang.( Kentung)