Minggu, 16 Februari 2025 03:17 WIB

Kembangkan Smart City, Dinkominfotik Bangka Taken Kerjasama

REPORTASE, Sungailiat – Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kab Bangka melakukan kerjasama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung dalam upaya pengembangan Smart City di Kabupaten Bangka.

Hal ini menjadi inti pertemuan antara Tim Pengembangan Aplikasi Kabupaten Bangka dengan Dinas Kominfo Kota Bandung, Jumat (17/3/2017) di Kantor Dinas Kominfo Kota Bandung.

Kerja sama ini meliputi pemanfaatan teknologi komunikasi dan informasi dalam proses penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik dengan mengembangkan dan mengimplementasikan beberapa aplikasi smart city yang telah dimiliki Pemerintah Kota Bandung yang akan diadopsi di Pemerintah Kabupaten Bangka.

“Kerjasama ini merupakan tindak lanjut dari kesepakatan bersama antara Pemerintah Kabupaten Bangka dengan Pemerintah Kota Bandung. Dimana pemanfaatan teknologi komunikasi dan informasi dalam proses penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik diyakini dapat meningkatkan efisiensi, efektifitas, transparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan. Oleh karena itu, sebagai tindak lanjut dari kesepakatan bersama yang sudah dilaksanakan,” jelas Kepala Dinkominfotik Kabupaten Bangka Asmawi Alie.

Sementara itu Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung Ahyani Raksanagara mengatakan bahwa “roadmap build smart city bandung pada dasarnya harus memiliki infrastruktur TIK, Human Resourcer, Sistem Teknologi Informasi Komunikasi, Civic Engagement serta Teknopolis Gedebage.

“Dalam pembangunan infrastruktur, Kota Bandung sudah memiliki commad center, server, jaringan internet dan intranet dengan kapasitas bandwitch besar, histroy park, fly over, sky walk serta alun-laun kota Bandung,” jelasnya.

Ditambahkan oleh Kabid E-Government Decky Friandy maksud kerjasama tersebut adalah sebagai sarana transfer berbagai aplikasi smart city yang dimiliki oleh Pemerintah Kota Bandung guna aplikasi tersebut dapat mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik.

“Penyediaan daftar/repositori aplikasi diberikan pemanfatannya secara cuma-cuma oleh Pihak Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung, setelah itu penetapan aplikasi akan kita kembangkan sesuai dengan kebutuhan daerah dan SKPD selaku pengelola aplikasi,” tambah Decky.

Baca Juga :  Pelaku Pembacokan Jamhir Diringkus Polisi

Hadir dalam pertemuan itu Tim Pengembangan Aplikasi Kabupaten Bangka, yang dipimpin Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten Bangka Asmawi Alie, Kepala Dinpmp2kukm Kabupaten Bangka Marwan Zahfari, Kabid E-Gov Dinkominfotik Decky Friandy, Kasi Infrastruktur Teknologi Dinkominfotik Ahmad Zuriansyah.

Berita Terkait

Rekomendasi