Selasa, 10 September 2024 13:39 WIB

Penemuan Granat Aktif Gegerkan Polsek Bukit Intan

Pangkalpinang – Sebuah Granat aktif ditemukan di kawasan Gandaria, Kelurahan Air Kepala 7, Kecamatan Gerunggang. Granat, ditemukan oleh Sahrul (27) warga Parit Lalang, Kecamatan Rangkui, pada Minggu (10/3) Siang,saat membersihkan selokan diwilayah tersebut.

Namun Sahrul, baru melaporkan penemuan granat ke Polsek Bukit Intan pada Senin (11/3) Malam.

Kedatangan Sahrul ke Polsek Bukit Intan dengan membawa granat sontak membuat anggota Polsek Bukit Intan kaget.

“Tolong Pak, Granatnya diletakkan di halaman Polsek dulu, sambil menunggu Gegana Polda Babel datang mengambil granat,” terang petugas pokok SPKT.

Pantauan reportasebangka.com nampak anggota Gegana memindahkan granat kedalam tempat khusus untuk dibawa ke Mako Brimob, Polda Babel.


“Karena ini sangat berbahaya maka granat dibawa ke Mako Brimob,” terang Kapolsek Bukit Intan AKP Adi Putra.

Diterangkan Adi Putra, keberadaan granat yang ditemukan Sahrul sudah berada sejak Minggu malam.

“Jadi pihak keluarga Sahrul menghubungi call center sahabat intan yang menginformasikan akan menyerahkan granat ke pihak Polsek Bukit Intan,” kata Adi Putra.

Sementara itu, Sahrul mengatakan bahwa saat menemukan granat dirinya langsung membungkus granat jenis nanas dan dimasukin kedalam saku.

“Langsung saya masukan kedalam saku celana dan sesampainya dirumah ku letakkan dibawah rak TV,” ungkap Sahrul.

Tidak hanya melakukan evakuasi sebuah granat, Gegana bersama anggota Polsek Bukit Intan langsung mendatangi lokasi penemuan granat.

“Alhamdulillah setelah dilakukan penyisiran menggunakan metal dectator tidak ditemukan benda-benda berbahaya di lokasi tempat ditemukannya Granat tersebut,” tutupnya. (unt/unt)

Baca Juga :  Milad ke 35, Masjid Agung Harus Jadi Pusat Sumber Ilmu
Berita Terkait

Rekomendasi