Jumat, 21 Maret 2025 08:25 WIB

Perempuan Diminta Harus Lebih Kreatif dan Mandiri

REPORTASE, Sungailiat – Pada zaman sekarang ini, perempuan dituntut untuk kreatif dan mandiri dalam mengisi pembangunan. Selain itu juga, perempuan sebagai mitra bagi suami dan organisasi lainnya.

“Kita ingin perempuan lebih maju dan berkembang sejajar dengan kaum laki-laki,” ungkap Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bangka, Hj. Mina Tarmizi usai upacara HUT Kartini ke-138 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka, Jumat (21/4/17) di Halaman Kantor Bupati Bangka.

Diuraikan Mina Tarmizi yang juga kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Bangka ini, di periode sekarang ini, perempuan hendaknya menjadi subyek bukan sebagai objek. “Diharapkan perempuan dapat bekerjasama dalam membangun dan memberdayakan masyarakat,” harapnya lagi.

Diuraikan Mina lagi, sebagai perempuan, diharapkan mempunyai peran yang aktif dalam pembangunan, terutama dalam menunjang kegiatan-kegiatan pemerintahan, juga memiliki inovasi dalam kreatifitas, sehingga cita-cita Ibu Kartini dapat tercapai dan terwujud. “Saya berharap perempuan kita memiliki jiwa yang kuat, ulet dan tangguh untuk mengisi pembangunan ini,” katanya lagi.

Mina juga berharap, kedepan perempuan dalam mengisi kegiatan dengan hal yang positif, melindungi dan membantu anak-anak – anak serta perempuan.

Sementara itu, Bupati Bangka H. Tarmizi Saat yang menjadi pembina upacara Hut Kartini, mengharapkan perempuan mempunyai sifat kreatif pada semua lini kehidupan, tangguh dan ulet. “Saya harapkan kita semua mempunyai hakekat umur, umur yg panjang tanpa berkarya percuma juga, secara syarekat, umurnya pendek, namun namanya terus hidup dan menjadi inspirasi bagi semua seperti Kartini, Buya Hamka dan lainnya,” kata bupati.

Kedepan juga, mantan sekda Bangka ini mengharapkan semua elemen masyarakat dapat berperan aktif dalam mengisi dan membantu program pemerintah sehingga bisa maju dan berkarya.

Baca Juga :  Pedagang Pasar Kerabut Ngaku Dimintai Setoran Tiap Harinya

“Hidup perempuan Indonesia, terus berkarya dengan tangguh, ulet dan kreatif dengan meningkatkan kemampuan, keterampilan, holistik, intergrasi, sinergis untuk membangun kabupaten Bangka,” tukasnya.

Berita Terkait

Rekomendasi