Pangkalpinang – Peserta Perkemahan Persaudaraan telah hadir dari berbagai penjuru Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Jumat (27/4/2018). Mereka siap dengan berbagai kegiatan yang akan diikuti di Bumi Perkemahan Depati Amir, Kwartir Daerah Gerakan Pramuka (Kwarda) Babel.
Mereka pun disambut dalam acara Welcome Party di panggung yang sudah disiapkan. Di panggung tersebut, akan ditampilkan beragam pementasan tari kreasi budaya Babel.
“Akan ada penampilan Tari Sembayang Rebut persembahan Saka Widya Budaya Bakti dan tari-tarian dari peserta. Acara akan ditutup dengan hiburan band G-Pro Babel dan vokalis band dari Jakarta. Malem welcome party adalah malam sambutan perkenalan bagi peserta, pimpinan kontingen, pembina pendamping dan panitia, sekaligus malam budaya dan hiburan,” terang Ketua Pelaksana, M Irham.
Sementara untuk upacara pembukaan, yang akan menjadi Pembina Upacara adalah Kapolda Babel, Brigjen (Pol) Syaiful Zachri.
“Kebetulan Gubernur ada acara mendadak dan terpaksa harus keluar daerah. Maka, Kapolda yang akan buka acara karena beliau juga anggota Mabida (Majelis Pembimbing Pramuka Daerah),” kata Irham.
Ketua Kwarda Babel, Melati Erzaldi pun berharap semangat peserta bisa terus berkobar selama kegiatan. Ada harapan, setelah kegiatan Perkemahan Persaudaraan ini, pramuka semangat semarak dan aktif di Babel. Lebih jauh, keberadaan pramuka ke depan semakin bermanfaat di tengah masyarakat.
“Para peserta adalah kader bangsa yang harus dijaga dan diarahkan dengan benar. Lewat perkemahan ini, peserta mendapatkan pengalaman yang nantinya bisa diaplikasikan ke kehidupannya. Mereka pun menjadi kader yanf terdidik dan berkarakter mandiri,” harap Melati.