Rabu, 12 Februari 2025 07:36 WIB

Sopir Mengantuk, Pick UP Tabrak Tiang Listrik

REPORTASE, Pangkalpinang – Lantaran mengantuk sebuah mobil Pick Up menabrak tiang listrik di Jalan Permata, Semabung Baru, Kamis (27/4/2017).

Akibat kejadian tersebut pengemudi Pick Up, Nasir (27) warga Air Itam mengalami luka ringan.

Dihubungi reportasebangka.com Kasat Lantas Polres Pangkalpinang AKP Widya membenarkan kecelakaan tunggal tersebut.

“Pengemudi mobil jenis Pick UP dengan nomor polisi B 9121 NAE mengaku mengantuk saat mengemudikan kendaraannya,dan membanting kemudi ke arah kiri lalu menghantam tiang listrik,” jelas Widya.

Pantauan reportasebangka.com akibat kecelakaan tersebut mobil mengalami ringsek bagian depan. (KNT)

Baca Juga :  Menjaga Tradisi, PT Timah Tbk Ngujem Tiang Kampung Adat Gebong Memarong di Dusun Air Abik
Berita Terkait

Rekomendasi