REPORTASE, Pangkalpinang – Muhammad Abu Bakar seketika meradang,Pria yang bermukim di Jalan Air Pasir,Kace,Mendo Barat ini mengamuk hingga menusuk Istri sirihnya sendiri.
Peristiwa mengenaskan itu terjadi pada Sabtu Pagi (8/4/2017) di sebuah Tokoh Klontong,Konghin,Pedindang,Bangka Tengah.
Aksi brutal yang dilakukan Abu ke Heni Istrinya diduga lantaran pelaku cemburu pada sang Istri dan sifat tempramental sang suami yang sering memukul Istrinya sendiri.
Pantauan Reportase Bangka ditempat kejadian, diketahui sebelum peristiwa naas tersebut pada pukul 08.00 wib, korban keluar rumah kontrakan pelaku dan korban yang berada di Jalan Konghin Desa Mangkol.Lalu korban menuju Tokoh Asen Desa Pedindang dengan diantar oleh Jepri ( teman anak korban) Selang beberapa menit kemudian tiba -tiba Pelaku menusuk korban sebanyak 2 kali pada bagian perut dengan menggunakan sebilah pisau.
Satuan Intelkam Polres Pangkalpinang yang mendengar peristiwa tersebut langsung terjun untuk mengamankan TKP,sayangnya pelaku setelah melakukan penusukan langsung meninggalkan Istrinya yang sedang berlumuran darah.
Terpisah Kepala Satuan Reserse Dan Kriminal Polres Pangkalpinang AKP M.Saleh membenarkan peristiwa tersebut.
“Sudah dilaporkan ke Polsek Pangkalanbaru korban mengalami luka tusuk sebanyak 2 kali,untuk pelaku masih dilakukan pengejaran oleh petugas,” jelasnya ke reportasebangka. (ant)